1. HOME
  2. KABAR SEMARANG

Wali Kota Hendi ingatkan tidak boleh ada sweeping selama Ramadan

"Semua harus ada di dalam koridor saling menghormati dan menghargai agar Kota Semarang semakin hebat,"

Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menyaksikan pawai dugderan anak-anak di lapangan Simpanglima, Senin (14/5).. ©2016 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Contributor : Andi Pujakesuma | Senin, 14 Mei 2018 20:12

Merdeka.com, Semarang - Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengingatkan kepada warga Kota Semarang dapat bersikap saling menghormati selama bulan Ramadan. Pesan tersebut disampaikan oleh Wali Kota yang akrab disapa Hendi itu saat melepas rombongan kirab Dugderan anak-anak di Lapangan Pancasila Simpang Lima Semarang, Senin (14/5).

"Menjelang bulan suci Ramadan tahun ini, kami berpesan kepada warga Kota Semarang untuk bersiap-siap untuk menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan 1439 H. Mari kita bersama meningkatkan rasa saling menghormati, saling menghargai, agar kita bisa menjalankan ibadah puasa dengan sebaik-baiknya," kata Hendi.

Dia juga mewanti-wanti kepada seluruh warga Kota Semarang untuk tidak melakukan aksi sweeping terhadap tempat makan yang buka selama bulan Ramadan. Hendi menekankan jika kewenangan tersebut berada di tangan aparat penegak hukum dan pemerintah. "Tidak perlu kita lakukan sweeping-sweeping buat restoran, buat warung yang buka siang hari, itu nanti biar urusannya pihak kepolisian dan pemerintah," tukasnya.

Di sisi lain, Hendi juga berpesan untuk warga Kota Semarang yang tidak berpuasa untuk dapat bersikap menghormati pihak-pihak yang sedang menjalankan ibadah puasa. Hal itu dapat dibuktikan dengan tidak melakukan aktivitas seperti makan dan minum di siang hari pada tempat terbuka.

"Kalau makan siang hari ya jangan di tempat terbuka. Semua harus ada di dalam koridor saling menghormati dan menghargai agar Kota Semarang semakin hebat," bebernya.

Sementara itu, dalam acara kirab budaya Dugderan tersebut, ribuan pelajar antusias mengikuti kegiatan itu. Tak hanya siswa, sejumlah guru dan pegawai sekolah dari 16 kecamatan di Kota Semarang juga turut mengikuti kirab menyambut datangnya bulan suci Ramadan.

Wali Kota Hendi langsung melepas rombongan kirab untuk berjalan menuju Taman Menteri Supeno, Kota Semarang. Selain Hendi, hadir juga dalam kegiatan tersebut yakni Ketua PC NU Kota Semarang, KH Anasom, Plt Sekda Kota Semarang, Agus Riyanto, ketua Tim Penggerak PKK Kota Semarang Krisseptiana serta pejabat lainnya.

Kegiatan kirab yang diikuti oleh 15 ribu peserta perwakilan dari masing-masing kecamatan di Kota Semarang itu sendiri berlangsung secara tertib. Terlihat puluhan personil dari Polrestabes Semarang dan Satpol PP Kota Semarang mengawal jalannya kegiatan itu.

(NS) Laporan: Andi Pujakesuma
  1. Peristiwa
  2. Pemkot Semarang
KOMENTAR ANDA