1. HOME
  2. KABAR SEMARANG

Banyumanik Juarai Turnamen Futsal Wali Kota Cup 2019

"Diharapkan, turnamen futsal antar pegawai kecamatan Wali Kota Cup dapat menjadi agenda rutin tahunan..."

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Semarang, Gurun Risyadmoko didampingi Ketua dan Sekretaris Forwakot Semarang berfoto dengan para juara turnamen futsal Wali Kota Cup 2019.. ©2016 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Contributor : Andi Pujakesuma | Minggu, 24 Februari 2019 19:30

Merdeka.com, Semarang - Tim futsal Kecamatan Banyumanik berhasil membawa pulang Wali Kota Cup 2019. Pada event yang digelar oleh Forum Wartawan Balai Kota (Forwakot) Semarang pada Sabtu-Minggu (23-24/2/2019) di lapangan Futsal Sport Center Kelurahan Lamper Tengah, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang itu, tim dari Kecamatan Banyumanik berhasil menjadi juara turnamen futsal antar pegawai kecamatan.

Di partai final Minggu, tim futsal Kecamatan Banyumanik sukses mengalahkan tim futsal Kecamatan Gunungpati dengan skor 2-1. Dua gol Banyumanik diciptakan Isnan, 19 dan Bayu, 23. Sedangkan gol yang dicetak oleh tim Kecamatan Gunungpati dilesakkan Eko Purbocahyo pada menit 8.

Kecamatan Gunungpati harus puas menempati urutan kedua. Sedangkan, juara tiga bersama ditempati oleh tim futsal dari Semarang Barat dan Semarang Tengah. “Kami bersyukur bisa memangkan laga ini. Lawan memberikan perlawanan yang sengit pada babak pertama. Namun kami bisa mengembalikan kedudukan di babak kedua,” kata Bayu, salah satu pemain Banyumanik.

Kegiatan yang diselenggarakan Forwakot bekerja sama dengan Pemkot Semarang dan Perusahaan Gas Negara (PGN) tersebut, ditutup langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Semarang, Gurun Risyadmoko.

Gurun Risyadmoko mengatakan, pihaknya sangat mendukung diadakannya kegiatan futsal antar pegawai kecamatan itu. Dirinya bahkan tak menyangka, di lingkup pemkot banyak pemain futsal potensial. "Diharapkan, turnamen futsal antar pegawai kecamatan Wali Kota Cup dapat menjadi agenda rutin tahunan Forum Wartawan Balai Kota (Forwakot)," kata dia.

Bahkan, Gurun berharap turnamen tak dilaksanakan di satu tempat saja. Karena saat ini Kota Semarang sudah memiliki lima sport center yang siap untuk penyelenggaraan turnamen futsal dan cabang olahraga lain seperti voli.

Sport center seperti yang ada di Kelurahan Lamper, rencananya akan dibangun lagi di beberapa kecamatan lain. “Ke depan akan ditambah hingga 16 kecamatan. Harapannya, Semarang mampu menggali potensi atlet daerah,” katanya.

(NS) Laporan: Andi Pujakesuma
  1. Olahraga
KOMENTAR ANDA