1. HOME
  2. KABAR SEMARANG

Instagramable, TPS di Semarang Ini Berkonsep Pesta Kebun

"Biar lebih santai, sehingga masyarakat semangat untuk melakukan pencoblosan,"

TPS berkonsep pesta kebun.. ©2016 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Contributor : Andi Pujakesuma | Rabu, 17 April 2019 16:45

Merdeka.com, Semarang - Berbeda dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilu 2019 di daerah lain di Kota Semarang, TPS 20 tepatnya di Kelurahan Sumurboto, Kecamatan Banyumanik ini memiliki pemandangan cantik yang instagramable. Lokasi tersebut jauh dari kesan tempat pencoblosan, namun menjadi lokasi yang cocok untuk berswafoto bertema Garden Party atau Pesta Kebun.

Banyak hal yang dapat menyejukkan mata di TPS tersebut, seperti hiasan beranekaragam tanaman dan bunga, rumput (sintetis) yang menambah suasana semakin hijau, ditambah dengan dekorasi yang memiliki konsep tradisional seperti ukiran kayu menambah kesan sejuk di TPS tersebut.

Terkait hal itu, anggota KPPS TPS 20 Kelurahan Sumurboto, Kecamatan Banyumanik, Muhammad Farras Razin Perdana mengatakan, tema pesta kebun sengaja ia pilih bersama anggota KPPS lainnya. Salah satu tujuannya untuk menarik perhatian masyarakat, sehingga lebih semangat untuk mendatangi TPS. "Biar lebih santai, sehingga masyarakat semangat untuk melakukan pencoblosan," katanya.

Lebih lanjut Farras mengungkapkan, untuk aksesoris dan segala dekorasi yang ada di TPS 20 tersebut, murni dari anggaran yang ada di KPU dan bantuan dari warga sekitar. "Pernak-pernik dan aksesoris dari KPU dan warga, konsepnya biar sampai di masyarakat," katanya.

Farras juga mengungkapkan, di TPS-nya ada sekitar 279 warga yang akan menggunakan hak pilih di tempat tersebut. Pihaknya yakin, partisipasi di TPS 20 bisa mencapai lebih dari 80 persen. “Berbagai upaya untuk menarik minat warga menggunakan hak pilih sudah kami siapkan. Di antaranya dengan membuat TPS senyaman mungkin bagi para pemilih,” paparnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengungkapkan, untuk Pemilu 2019 kali ini terlihat warga lebih antusias dan lebih semangat. Termasuk dari KPPS-nya, hal tersebut dapat dilihat adanya TPS yang unik dan memiliki dekorasi yang tidak seperti biasanya. "Antusias warga lebih semangat, harapannya tingkat partisipasi masyarakat lebih meningkat dibanding pilpres 2014 maupun Pilgub," bebernya.

Sementara terkait dengan suasana kondusif di Kota Semarang, Mbak Ita, sapaan akrab Wakil Wali Kota, mengungkapkan bahwa dari beberapa tinjauan yang dilakukan bersama Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, pihaknya melihat baik dari segi persiapan TPS, logistik, antusias masyarakat, maupun keamanan semua berjalan dengan baik.

"Semarang kondusif, saat tadi kami sudah melihat, tinjauan di TPS, warga antusias, KPPS antusias mempersiapkan dengan baik, surat suara juga siap, harapannya tidak ada masalah, dan tepat waktu pelaksanaannya, tidak ada masalah dalam penyaluran logistik," ujarnya.

Sehingga, lanjut Mbak Ita, pihaknya optimistis tingkat partisipasi masyarakat untuk Pemilu 2019 di Kota Semarang akan tinggi. "Lebih dari 70 persen insya Allah," imbuhnya.

(NS) Laporan: Andi Pujakesuma
  1. Peristiwa
KOMENTAR ANDA