"Target 170 medali emas juga kami nilai bisa dicapai para atlet,"
Merdeka.com, Semarang - Jawa Tengah akan menggelar Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) pada Oktober mendatang. Seluruh daerah bersiap menghadapi event olahraga regional tersebut, tak terkecuali Kota Semarang.
Pada ajang itu, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Pemkot Semarang menargetkan kontingennya untuk bisa menjadi juara umum. Medali yang ditargetkan adalah minimal 170 medali emas dalam ajang multi-event empat tahunan yang akan digelar di Solo, 18-25 Oktober tahun ini.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Semarang, Gurun Risyadmoko mengaku optimistis dengan target ini. Dia melihat potensi atlet Kota ATLAS untuk bisa menambah perolehan medali emas lebih banyak dari Porprov Jateng XIV Banyumas 2013 lalu.
"Apalagi dalam Porprov tahun ini ada penambahan enam cabang olahraga (cabor) baru yakni soft tennis, gate ball, barongsai, muay thai, yongmondo, dan gantole paralayang," kata dia, Minggu (15/7).
Dia mengatakan, sebagai juara umum di Banyumas dengan meraih 150 medali emas pada pelaksanaan di tahun sebelumnya, maka kontingen Kota Semarang harus mampu mempertahankan dan melebihi capaian medali emas. Apalagi, Pemkot dan DPRD Kota Semarang mendukung penuh dari segi finansial agar para atlet bisa mempertahankan predikat juara umum Porprov Jateng di tahun ini.
"Target 170 medali emas juga kami nilai bisa dicapai para atlet, sebab pada tahun ini selain 48 cabor lama ada enam cabor tambahan yang membuat 52 cabor akan dipertandingkan di Porprov Solo, Oktober nanti,'' tambahnya.
Meski begitu, semua harus tetap berjuang untuk mencapai hasil maksimal. Gurun juga berpesan agar KONI melakukan penyusunan kalender kegiatan dan membuat tim kemenangan karena Porprov pelaksanaannya tinggal kurang dari tiga bulan lagi.
''Saat ini yang terpenting bagi KONI dan pengurus cabor untuk tidak membebani atlet pada masalah administrasi. Namun harus lebih kepada teknis agar para atlet bisa mempertahankan juara di setiap cabor," tegas dia.
Pemkot dan anggota dewan, lanjut Gurun, juga sudah memperjuangkan bonus kepada atlet sebagai suntikan motivasi lainnya agar bisa meraih target yang diharapkan.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum II KONI Kota Semarang, Endang Kumaidah sudah memetakan cabor yang potensial mendulang medali emas dalam ajang Porprov tahun ini. Disebutkan cabor andalan Kota Semarang antara lain angkat besi, senam, taekwondo dan renang.
''Kami juga sudah menggolongkan beberapa kategori cabor yang punya proyeksi mendulang medali emas. Kami di lapangan saat ini juga menyiapkan tim monitoring yang bertanggung jawab kepada setiap cabor untuk meminimalisir kendala yang dialami para atlet dalam latihan,'' pungkasnya.