1. HOME
  2. KABAR SEMARANG

Libur Lebaran, pelayanan RSUD Wongsonegoro tetap buka 24 jam

"Memang tetap ada dokter yang libur, namun sudah kami minta penggantinya harus siap dan setiap hari ada."

Direktur RSUD Wongsonegoro, Susi Herawati. ©2016 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Contributor : Andi Pujakesuma | Selasa, 12 Juni 2018 17:35

Merdeka.com, Semarang - Libur panjang Lebaran tahun ini tidak membuat pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) KRMT Wongsonegoro Semarang kendor. Selama libur Lebaran, dipastikan pelayanan di rumah sakit milik Pemkot Semarang itu tetap maksimal.

Direktur RSUD Wongsonegoro, Susi Herawati mengatakan, dari semua pelayanan, hanya pelayanan rawat jalan saja yang akan libur pada Lebaran ini. Pelayanan rawat jalan akan mulai libur pada Rabu (13/6) hingga tanggal 20 Juni mendatang. "Sementara pelayanan lain seperti IGD, rawat inap, radiologi, laboratorium serta pelayanan penunjang lainnya tetap buka selama libur Lebaran ini," paparnya.

Untuk sumber daya manusia, pihaknya juga mengaku telah membagi tugas kepada sejumlah pegawai termasuk dokter spesialis. Dia menegaskan bahwa tidak ada satu haripun pelayanan dokter spesialis yang tutup di masa Lebaran, termasuk tugas dokter visit 7x24 jam.

"Memang tetap ada dokter yang libur, namun sudah kami minta penggantinya harus siap dan setiap hari ada. Dokter yang libur juga tidak boleh sembarangan meminta ganti, harus yang sesuai dengan bidangnya, misal dokter spesialis anak libur ya harus ada dokter spesialis anak yang menggantikan dan berjaga," terang dia.

Untuk dokter umum, Susi menjelaskan memang ada dan standby di IGD RSUD KRMT Wongsonegoro. Namun, jika pasien dirujuk untuk rawat inap maka yang melakukan visit pasien rawat inap harus dokter spesialis. "Walaupun ada yang namanya dokter jaga di IGD tidak di bangsal, meski ada dokter umum berperan hanya sebagai penyambung. Jadi, pasien rawat inap tetap harus dalam pengelolaan dokter spesialis karena kami sudah komitmen kalau tipe B, pasien-pasien harus dilayani dokter spesialis," terangnya.

Disinggung terkait keberadaan 11 puskesmas yang disiagakan oleh Pemkot Semarang selama Lebaran, Susi menegaskan jika pihaknya siap menerima rujukan. "Kami siap menerima rujukan, karena dokter spesialis kami tertata dan tidak ada yang bolong pelayanannya di masa libur Lebaran," pungkasnya.

(NS) Laporan: Andi Pujakesuma
  1. Layanan Publik
  2. Kesehatan
KOMENTAR ANDA