1. HOME
  2. KABAR SEMARANG

Rayakan kemerdekaan RI, naik BRT Trans Semarang hanya bayar Rp 73

Promo diperuntukan bagi pengguna pembayaran non tunai.

BRT Trans Semarang.. ©2016 Merdeka.com Editor : Nur Salam | Contributor : Andi Pujakesuma | Kamis, 09 Agustus 2018 16:31

Merdeka.com, Semarang - Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73, Badan Layanan Umum (BLU) Trans Semarang memberikan promo kepada pengguna Bus Rapid Transit (BRT) Trans Semarang.

Promo tersebut adalah pemberian harga khusus kepada pengguna setia BRT. Pada tanggal 17, 18 dan 19 Agustus nanti, masyarakat dapat membayar Rp 73 untuk menggunakan moda transportasi umum tersebut.

Kepala BLU Trans Semarang, Ade Bhakti mengatakan, tarif promo Rp 73 itu hanya berlaku untuk sekali jalan. Sedangkan dari tarif normal Rp 3.500 per orang dewasa dan Rp 1000 untuk pelajar. Meskipun pindah koridor, penumpang tidak dikenai biaya tambahan.

"Promo ini sudah menjadi promo tahunan dari Hut ke-71, 72 dan 73. Di tahun ke-3 kali ini tidak tanggung-tanggung promo yang diberikan kepada para pengguna jasa Trans Semarang, untuk memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke-73," kata dia, Kamis (9/8).

Promo tersebut, lanjut dia, hanya diperuntukan bagi pengguna pembayaran non tunai (cashless), yakni BNI (Tap-Cash), BRI (Brizzi), E-Card (TransSemarang), Telkomsel (T-Cash), dan OVO.

Dari data yang dimiliki BLU Trans Semarang yang telah menggunakan pembayaran non tunai pada bulan Januari sampai Juli 2018 ada 39.492 pengguna diantaranya 26.371 pengguna umum, dan 13.121 pengguna pelajar.

"T-cash dan Ovo juga berpartisipasi memberikan promo lebih hemat, T-Cash memberikan potongan 50% pada setiap pembayaran Rp 73, yakni menjadi Rp 36. Dan untuk OVO memberikan potongan 30%, yakni menjadi Rp 51," tambahnya.

Adapun cara untuk mendapatkan Kartu Tap-Cash, lanjut Ade, sangat mudah. Masyarakat bisa langsung ke BNI terdekat, Brizzi bisa ke BRI terdekat, E-Card Trans semarang bisa di dapatkan di shelter Karangayu, Balai Kota, Imam Bonjol, Simpang Lima, Elisabeth, untuk T-cash bisa langsung ke Grapari dan OVO bisa download di App Store/Playstore.

"Program ini bukti bahwa kami terus berbenah untuk meningkatkan kualitas pelayanan, bagi pengguna jasa yang belum memiliki Kartu pembayaran non tunai diimbau untuk segera mendapatkanya dan InsyaAllah di bulan depan tepat di ulang tahun trans semarang ke-9 akan dilaunching sistem pembayaran baru dengan hasil kerjasama Trans Semarang dengan GO-PAY (Go-Jek)," pungkasnya.

(NS) Laporan: Andi Pujakesuma
  1. Layanan Publik
  2. Peristiwa
KOMENTAR ANDA